Selamat Belajar Anak Sholih/Sholihah

Minggu, 05 Januari 2020

tema 6 subtema 1 pb 1


RINGKASAN MATERI PEMBELAJARAN
Hari/Tanggal   : Senin, 6 Januari 2020
Tema 6                        : Menuju Masyarakat Sejahtera
Sub Tema 1     : Masyarakat Peduli Lingkungan
Pembelajaran : 1 (satu)
Muatan PB      : PKN, IPS, Bhs Indonesia

Materi PKN
Sebagai warga negara, kita memiliki kewajiban yang harus dilakukan.
Kita berkewajiban untuk menaati peraturan yang ada. Selain itu, kita
berkewajiban untuk menghargai orang lain. Kita juga berkewajiban
mewujudkan serta memelihara ketertiban, keamanan, keindahan, dan
kebersihan.
Peduli lingkungan juga menjadi kewajiban kita sebagai warga negara.
Kita bisa menunjukkan rasa peduli lingkungan dengan melakukan
tindakan sederhana. Misalnya, membuang sampah pada tempatnya.
Dengan membuang sampah pada tempatnya, kita ikut menjaga
kebersihan lingkungan.



 











 

Materi IPS
Sebagai warga negara Indonesia yang baik kita harus peduli terhadap
lingkungan. Misalnya, ikut membantu membersihkan lingkungan, menjaga
keamanan lingkungan, dan mematuhi peraturan yang ada di lingkungan.
Apakah kamu sudah mematuhi peraturan yang ada di lingkungan sekolahmu?
Kamu hendaknya selalu mematuhi peraturan yang ada di lingkungan sekolah
seperti memakai seragam sekolah sesuai ketentuan, tiba di sekolah sebelum
bel tanda masuk berbunyi, menjaga ketenangan dan ketertiban di lingkungan
sekolah, serta membuang sampah di tempat sampah.
Kegiatan tersebut merupakan bentuk pelaksanaan kewajiban siswa sebagai
warga masyarakat dalam mengisi kemerdekaan dengan kegiatan-kegiatan
yang positif. Bangsa Indonesia telah merdeka sejak tahun 1945. Kemerdekaan
bangsa Indonesia diperoleh dengan perjuangan penuh pengorbanan. Oleh
karena itu, kemerdekaan bagi bangsa Indonesia merupakan sesuatu yang tidak
ternilai harganya, sehingga untuk meraihnya, bangsa Indonesia harus berjuang
dengan penuh pengorbanan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Latihan Soal Ujian Sekolah (US), Senin 13 Mei 2024

Latihan Soal Ujian Sekolah (US) Hari/Tanggal : Senin 13 Mei 2024 Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia A. Pilihan Ganda Pilihlah jawaban yang pa...

Postingan Populer