Hari/Tanggal : Kamis, 14 November 2024
Muatan Pembelajaran :
1. Matematika : Pecahan
2. Bahasa Indonesia : Ekspresi diri Melalui Hobi
CP Matematika
Elemen Bilangan
Peserta didik dapat membandingkan dan mengurutkan berbagai pecahan termasuk pecahan campuran, melakukan operasi penjumlahan dan pengurangan pecahan, serta melakukan operasi perkalian dan pembagian pecahan dengan bilangan asli. Mereka dapat mengubah pecahan menjadi desimal, serta membandingkan dan mengurutkan bilangan desimal (satu angka di belakang koma)
CP BAHASA INDONESIA
ELEMEN MENULIS
Peserta didik mampu menulis teks eksplanasi, laporan, dan eksposisi persuasif dari gagasan, hasil pengamatan, pengalaman, dan imajinasi; menjelaskan hubungan kausalitas, serta menuangkan hasil pengamatan untuk meyakinkan pembaca. Peserta didik mampum enggunakan kaidah kebahasaan dan kesastraan untuk menulis teks sesuai dengan konteks dan norma budaya; menggunakan kosakata baru yang memiliki makna denotatif, konotatif, dan kiasan. Peserta didik menyampaikan perasaan berdasarkan fakta, imajinasi (dari diri sendiri dan orang lain) secara indah dan menarik dalam bentuk prosa dan puisi dengan penggunaan kosakata secara kreatif.
Apa kabar anak sholih sholihah.........
semoga anak-anak bu guru dalam keadaan sehat wal'afiyah ....
Hari ini kita akan kembali melaksanakan kegiatan pembelajaran dengan tujuan pembelajaran membandingkan dan mengurutkan bilangan desimal, mengenal dan memahami makna idiom
MATEMATIKA
Mengubah pecahan biasa ke berbagai bentuk pecahan lain
Pernyataan tersebut merupakan ... teks prosedur.
A. Ringkasan
B. Uraian
C. Tujuan
D. Ciri
2. Bacalah tabel berikut!
Ciri bahasa teks prosedur:
1. Kalimat yang mengandung perintah.
2. Menggunakan kata baku.
3. Menggunakan kata tanya.
4. Bersifat objektif.
Yang termasuk ciri bahasa teks prosedur adalah ...
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 2 dan 4
3. Berikut contoh langkah yang sesuai dengan prosedur membuat telur asin adalah ...
A. Masukkan telur dalam minyak yang mendidih.
B. Pilih telur dengan ukuran besar dan utuh.
C. Cuci telur bebek hingga bersih dari kotoran.
D. Pisahkan putih telur dengan kuning telur.
4. Bacalah teks prosedur berikut dengan saksama!
Setiap orang harus memperhatikan dan menjaga kebersihan, baik kebersihan lingkungan maupun kebersihan diri sendiri. Menjaga kebersihan diri tidak sulit. Kita bisa melakukannya dengan kegiatan sederhana, seperti mencuci tangan. Perlu diketahui bahwa penyebaran virus penyakit pertama kali bisa berasal dari tangan kita sendiri yang tanpa sadar telah memegang sesuatu yang kotor.
Apakah kamu sudah mengetahui cara mencuci tangan yang baik dan benar? Berikut akan dipaparkan cara mencuci tangan yang baik dan benar.
Paragraf di atas termasuk pada bagian teks prosedur yakni ...
A. Tujuan
B. Alat dan bahan
C. Langkah-langkah
D. Penutup
5. Bacalah teks prosedur berikut dengan saksama!
Petunjuk menyalakan televisi.
(1) Tekan tombol nomor remote control.
(2) Tekan tombol main power.
(3) Indikator power atau standby akan berwarna merah.
(4) Hubungkan kabel daya listrik pesawat TV ke stop kontak.
(5) Selamat menonton.
Kutipan teks tersebut merupakan teks prosedur ...
A. Cara membuat sesuatu.
B. Cara melakukan sesuatu.
C. Cara mengerjakan sesuatu.
D. Cara mempersiapkan sesuatu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar